Fakta Chris Martin Jatuh Cinta dengan Indonesia, Cek Postingan Coldplay

Rabu, 15 November 2023 - 07:00 WIB
loading...
Fakta Chris Martin Jatuh...
Chris Martin dan kawan kawan yang nampaknya jatuh cinta dengan Indonesia. Terdapat fakta menarik yang terungkap. Foto/ Instagram.
A A A
JAKARTA – Chris Martin dan kawan kawan nampaknya jatuh cinta dengan Indonesia. Terdapat fakta menarik yang terungkap.

Fakta itu terlihat pada postingan Coldplay , di mana Chris Martin dan Phill Harvey begitu bahagia berpose di atas jembatan di kawasan Karet Bivak Bendungan Hilir (Benhil), Jakarta Pusat. Mereka mengabadikan momen di salah satu sudut Jakarta.



Demikian saat Chris Martin melepas alas kaki saat joging. Mengenakan kaus dan celana pendek, dia menikmati momen tersebut.

"Epic walk ini Jakarta," tulis akun Instagram @coldplay dikutip pada Rabu (15/11/2023).
Fakta Chris Martin Jatuh Cinta dengan Indonesia, Cek Postingan Coldplay

Yang menariknya lagi, postingan itu diunggah di akun Instagram Coldplay. Diketahui, akun itu umumnya mengunggah aktivitas Coldplay saat konser. Hampir semua postingan berisi Chris Martin menyapa penggemarnya di atas panggung.

Tapi, akun itu memberi sisi lain ketika mengunggah personel Coldplay berada di Jakarta. Ini bisa jadi menandakan bahwa Coldplay jatuh cinta dengan Indonesia.

Postingan Coldplay ini pun mengundang perhatian netizen. sebagian mereka tampak heran dengan kelakuan personel Coldplay yang justru bertingkah layaknya warga lokal.



"Keliling Karet-Benhil banget ya" tulis akun @abi***.

"Ya Allah, kita menarik napas oksigen tercemar yang sama bang CM," tulis netizen.

"Nyeker ya om," tulis yang lainnya.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2037 seconds (0.1#10.140)